Harga Kubah Masjid
Masjid adalah tempat peribadatan kaum muslimin yang umumnya memiliki kubah sebagai atap paling atas bangunannya. Harga kubah masjid yang mahal biasanya mencerminkan keindahan dan kualitas kubah tersebut. Diujung kubah harus terpasang penangkal petir untuk menghindari sambarannya. Simak komponen kubah berupa penangkal petir yang canggih berikut ini.
Penangkal Petir Pada Kubah Masjid
Indonesia merupakan Negara yang berada dibawah garis khatulistiwa, hal ini menjadikan Negara kita memiliki iklim tropis. Maka hanya dua musim yang dapat dialami oleh kita, yaitu musim kemarau dan musim hujan. Saat musim hujan tiba, tidak jarang kita mendengar suara petir yang menyambar ke bangunan-bangunan tinggi dan sangat mengagetkan.
Pada umumnya, petir menyambar ke bangunan yang tinggi seperti menara, gedung bertingkat, tiang listrik, bahkan pohon yang tinggi. Tidak hanya menimbulkan konslet listrik sehingga terjadi kebakaran, petir juga dapat membahayakan orang yang berada disekitarnya. Maka dari itu kita memerlukan penangkal petir untuk menghindari kejadian seperti itu.
Petir yang menyambar dengan kilat dan gemuruhnya yang mengejutkan, ternyata membawa sejumlah aliran listrik yang sangat besar, bisa saja mencapai ribuan volt kekuatannya. Petir biasanya akan menyambar benda yang posisinya dekat dengan awan, maka harga kubah yang tinggi biasanya sudah termasuk dengan penangkal petir yang efektif dan awet..
Penangkal petir memiliki jenis yang sangat beragam bergantung pada ketinggian kubah masjid yang ada. Pada masjid konvensional, biasanya penangkal petir pada kubah dibuat dengan cara tradisional dan teknologi yang seadanya. Terbuat dari besi yang mudah ditemui dan dipasang dengan sederhana pada bagian atas kubah untuk menangkal petir.
Namun saat ini, masjid-masjid modern biasa menggunakan penangkal petir elektrostatis atau radius. Penangkal petir seperti ini memiliki jangkauan perlindungan yang lebih besar dan dapat melindungi area dalam radius tertentu. Penangkal petir seperti ini sangat cocok untuk masjid yang memiliki kubah sangat tinggi seperti Masjid Raya pada pusat kota.
Penangkal petir elektrostatis mengandalkan head terminal yang berada pada ujung penangkal petir. Alat canggih ini tentu akan meningkatkan harga kubah masjid yang digunakan. semakin tinggi posisi penangkal petir pada kubah masjid, maka semakin luas jangkauan perlindungannya. Tidak hanya kubah, menara masjid juga perlu disertakan penangkal petir.
Cara Kerja Penangkal Petir
Semakin tinggi sebuah masjid, semakin besar pula kemungkinannya untuk disambar petir. Maka penangkal petir pada kubah masjid sangat diperlukan untuk menghindari hal tersebut terjadi. Air hujan yang turun dari langit bisa menghantarkan listrik dari petir pada kubah masjid maupun menara yang tinggi. Penangkal petir dibutuhkan untuk mencegah kebakaran.
Kebakaran akibat sambaran petir sering terjadi pada bangunan-banungan tinggi. Untuk menghindari kejadian tersebut kepada jamaah masjid, maka kubah masjid perlu dipasang penangkal petir. Anda harus memahami bahwa awan saat hujan tiba memiliki muatan listrik yang negatif, sementara tanah tempat kita berpijak ini mempunyai muatan listrik positif.
Hal ini membuktikan bahwa perlu adanya grounding untuk meredam petir. Ketika petir menyambar sebuah benda, muatan positif dari tanah akan tertarik melalui konduktor ke ujung head pada penangkal petir. Maka jangan takut mengeluarkan anggaran besar untuk harga kubah masjid yang memiliki penangkal petir canggih dengan head berkualitas.
Head yang berada pada ujung penangkal petir tersebut memiliki muatan positif dan berfungsi untuk menarik muatan negatif dari petir. Hal ini akan menghasilkan energy listrik yang kembali dialirkan ke tanah bermuatan positif melalui konduktor. Maka energi yang negatif tersebut menjadi dinetralkan oleh muatan positif di tanah dan tidak menyambar.
Bahan Pembuat Penangkal Petir Dan Kisaran Harga Kubah Masjid
Penangkal petir harus terbuat dari bahan yang telah mencakup syarat dan harus dilapisi oleh bahan anti korosi agar awet dan tahan lama. Beberapa bahan yang dapat digunakan untuk penangkal petir pada kubah masjid adalah aluminium dan juga tembaga. Jika ingin menggunakan tembaga, pilihlah tembaga yang umum digunakan untuk aliran listrik PLN.
Memilih bahan yang berkualitas akan meningkatkan harga kubah masjid. Namun hal itu tentu sangat penting karena bahan yang berkualitas rendah menjadikan penangkal petir bekerja tidak maksimal dan nyawa jamaah menjadi taruhannya. Bagi anda yang ingin menggunakan bahan campuran tembaga, gunakan bahan yang benar-benar anti korosi.
Komponen Penangkal Petir Pada Kubah Masjid
Saat anda melihat kubah masjid, biasanya di ujung kubah terdapat makara indah dengan penangkal petir yang menjulang ke langit. Penangkal petir ini merupakan alat canggih yang memiliki tiga bagian penting. Sangat berguna untuk melindungi bangunan dan orang dari sambaran petir, penangkal petir sangat perlu dijaga perawatannya agar tahan lama.
Yang pertama adalah Head atau Air Terminal. Komponen ini berada pada bagian paling ujung atas penangkal petir. Biasanya bentuknya menyerupai ujung tombak yang lancip menjulang ke langit. Namun pada penangkal elektrostatis, head yang digunakan cenderung lebih besar dan lebar menyerupai payung, hal ini berfungsi untuk menjadi sasaran sambaran petir.
Pada umumnya, masjid mempunyai makara atau mahkota masjid pada bagian atas kubah, makara yang indah menjadikan harga kubah masjid melonjak tinggi. Tak jarang makara yang berfungsi ganda sebagai penangkal petir juga. Penangkal petir pada makara dilengkapi dengan konduktor yang berupa kabel untuk mengalirkan tenaga yang tertangkap head.
Setelah dialirkan oleh konduktor, tenaga listrik dari petir tersebut dialirkan ke grounding atau pembumian. Grounding ini adalah sebuah komponen penangkal petir yang berada di dalam tanah. Peletakan saat pembuatannya harus dijauhkan dari bangunan masjid. Grounding ini berfungsi untuk mengalihkan aliran listrik ke tanah agar tidak tersambar.
Pemasangan Penangkal Petir Pada Kubah
Sebelum memasang penangkal petir pada kubah, pastikan komponen sistem penangkal petir semuanya terpasang secara erat dan sempurna agar dapat bekerja dengan efektif. Kemudian tanamlah ground pada kedalaman air tanah atau setidaknya hingga area basah. Hal ini sangat berguna agar listrik pada aliran petir bisa langsung tersalurkan ke tanah.
Jangan lupa untuk menempatkan penangkal petir pada bagian ujung kubah dan menara masjid. Pada kubah yang berbentuk bawang atau setengah bola, penangkal petir harus dipasang dengan jarak tidak lebih dari 0,6 meter dari ujung paling atas kubah. Penangkal petir ini juga biasanya sudah menyatu dengan bagian dari makara sang mahkota kubah.
Jika pada menara masjid yang beratap agak landai, penangkal petir tidak boleh lebih dari 15 meter. Jika tingginya sudah melebihi ukuran standar 6 meter, maka anda harus memberikan penyangga agar bisa menahan terpaan angin. Pastikan juga seluruh jaringan perangkat penangkal petir mulai head, kabel konduktor hingga grounding terpasang dengan benar.
Demikian beberapa hal yang perlu anda ketahui mengenai penangkal petir pada kubah masjid. Pastikan pemasangannya benar sehingga aman untuk digunakan selama bertahun-tahun. Jangan lupa untuk merawatnya dengan baik dan teratur agar penangkal petir tersebut dapat awet dan tahan lama. Semoga masjid anda menjadi aman dari sambaran petir.